Site icon Alva Home Fitness

Jadwal Latihan Full Body Workout Agar Tubuh Tetap Bugar!

Jadwal program full body workout

Jadwal Program Full Body Workout – Bagi Anda yang menyukai aktivitas workout, pastinya Anda juga ingin atau sudah melakukan program fullbody workout atau latihan fisik. Program tersebut bisa dilakukan selama beberapa jangka waktu, hingga mencapai tujuan yang diinginkan, seperti miasalnya Anda ingin memiliki tubuh yang berotot atau ingin membentuk tubuh bagian tertentu.

Walaupun melakukan workout untuk mencapai tujuan tertentu. Tapi perlu Anda ingat, Anda sebaiknya menghindari melakukan workout secara terus menerus tanpa henti dalam satu minggu. Anda bisa lakukan latihan secara bergantian, misalnya seperti selang satu hari sesudah melakukan full body workout Anda bisa beristirahat secara penuh.

Tentu saja hal tersebut dilakukan agar Anda bisa mengembalikan kekuatan tubuh dan juga otot Anda. Dalam artikel kali ini, kami akan membahas mengenai program full body workout. Untuk mengetahui apa saja, Anda bisa membaca artikel ini sampai habis.

Program Full Body Workout

Saat ini, untuk mengetahui program latihan full body sangatlah mudah. Anda bisa melakukan pencarian di internet atau Anda bertanya kepada personal trainer. Tapi, berikut ini akan kami beritahu apa saja jadwal program full body workout. Berikut ini penjelasannya:

 

Barbell bench Press

Program latihan ini, memiliki tujuan utama untuk melatih otot dada, trisep dan juga bahu. Gerakan ini, bisa Anda lakukan dengan cara berbaring pada bangku sandaran, dan kedua kaki menekuk. Kemudian, Anda bisa mengatur posisi tangan yang tepat pada barbell.

Posisi kedua tangan Anda, harus memegang barbel di atas dada. Kemudian, Anda bisa mengangkat beban ke atas dengan bantuan dari seluruh kekuatan otot dan perlajan turunkan lagi ke dada. Latihan barbell ini efektif membentuk otot dada, tapi Anda harus diawasi oleh instruktur yang berpengalaman.

Baca Juga: Deadlift Adalah: Definisi, Manfaat, dan Cara Melakukannya

Barbell Back Squat

Bagi Anda yang rutin melakukan program full body workout, latihan ini mungkin terasa menyenangkan. Sebaiknya Anda melakukan latihan back squat ini sebanyak 3 sampau 4 set, dengan hitungan 10 kali per set.

Fungsi utama dari barbell back squat adalah untuk melatih kekuatan otot lengan dan otot kaki. Karena untuk melakukan latihan barbell back squat ini tidak hanya tangan Anda yang bergerak saja, area pada kaki juga ikut bergerak ke atas dan ke bawah.

Pull Up

Latihan pull up ini membantu Anda untuk membentuk otot tubuh, termasuk otot bisep. Gerakan pull up memang terlihat sederhana dan mudah, tapi sebenarnya membutuhkan kekuatan yang stabil. Anda bisa gunakan tiang pull up sebagai penopang tubuh, kemudian Anda bisa mulai mengangkat tubuh Anda secara perlahan.

Lying Dumbbell Hamstring Curls

Gerakan workout yang satu ini dapat diikuti dengan mudah oleh wanita. Untuk melakukannya, Anda harus berbaring telungkup, kemudian kedua siku menekuk kedepan, posisikan dumbbell di antara kedua kaki. Tujuan utama gerakan ini adalah untuk membentuk otot perut, punggung dan otot paha belakang.

Anda bisa lakukan latihan ini beberapa kali, sampai Anda menguasai gerakannya. Baru Anda bisa menambahkan durasi lebih lama, agar hasil workout menjadi maksimal.

Standing Overhead Press

Program workout ini bermanfaat untuk melatih otot anterior deltoid, trisep, dan lainnya. Sama dengan program full body workout lainnya yang memakai beban berat. Anda harus memastikan gerakan standing overhead press yang Anda lakukan sudah benar. Karena, kesalahan gerakan tentunya bisa memicul penarikan otot yang bisa berujung menjadi cedera.

Face Pulls

Sebelum menuju ke penghujung latihan, Anda bisa mencoba gerakan yang satu ini yaitu face pulls. Gerakan face pulls ini, memiliki tujuan untuk melatih otot bagian sayap atau punggung. Face pulls ini, tidak bisa Anda lakukan secara mandiri, tanpa adanya bantuan menggunakan tali fleksibel.

Cara melakukan face pulls adalah, Anda bisa menarik tali tersebut secara perlahan-lahan, sampai tali tersebut menyentuh ujung kepala Anda. Anda bisa melakukan gerakan tersebut secara berulang0ulang, untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Ketika sedang menarik tali, Anda harus memastikan otot punggung Anda melakukan kontraksi.

Drag Curls

Program full body workout yang terakhir dalam ulasan ini adalah drag curls. Latihan drag curls ini memiliki tujuan untuk membentuk otot bisep, dengan cara memanfaatkan bobot dari barbell. Anda bisa melakukan gerakan ini dengan cara gerakkan siku Anda ke arah belakang. Untuk melakukan latihan drag curls ini, sebaiknya Anda memilih barbell dengan bobot yang ringan, sehingga otot tubuh Anda tidak terkejut ketika mengangkat beban.

Namun, Anda bisa menyesuaikan berat barbel tersebut, ketika Anda yakin bisa mengangkat beban dengan baik. Lakukan latihan drag curls sebanyak 3 sampai 4 set, dengan hitungan sebanyak 8 sampai 10 kali per set.

 

Sekian ulasan mengenai program full body workout. Semoga ulasan di atas bermanfaat untuk Anda terutama bagi pemula. Jika Anda ingin melakukan workout tapi tidak memiliki waktu luang, Anda bisa gunakan alat fitness di rumah.

ALVA Home Fitness menjual bermacam alat gym di rumah, yang bisa Anda gunakan sesuai dengan tujuan dan kebutuhan Anda. Klik di sini untuk melakukan pembelian alat gym. Atau jika Anda masih bingung ingin membeli alat fitnes apa yang cocok, Anda bisa berkonsultasi dengan kami terlebih dahulu.

Exit mobile version